BORUSSIA Dortmund meraih hasil positif kala menjamu PSG di leg pertama semifinal Liga Champions 2023-2024. Bermain di Signal Iduna Park, Kamis (2/5/2024) dini hari WIB, tim tuan rumah menang tipis 1-0.
Satu-satunya gol tercipta di laga kali ini dicetak Niclas Fullkrug. Kemenangan ini sekaligus membuat langkah Dortmund kian dekat ke partai puncak.
Dalam Berlaganya Pertandingan Berlangsung..
Babak Pertama
Tampil di hadapan publik sendiri membuat Borussia Dortmund bermain percaya diri sejak awal. Tim tuan rumah langsung bermain dengan tempo cepat untuk mencari gol ke gawang lawan.
Kedua tim berusaha mengontrol permainan sejak kick-off. Namun, belum ada gol tercipta hingga memasuki setengah jam pertandingan.
Gol yang ditunggu-tunggu baru tercipta pada menit ke-36. Niclas Fullkrug berhasil membawa Borussia Dortmund memimpin 1-0 di babak pertama.
Pada menit ke-50 tendangan melengkung Kylian Mbappe dari sisi kanan pertahanan Dortmund mengenai tiang gawang sebelah kiri gawang lawan.
Pada menit ke-60 peluang terbuka didapat Dortmund. Namun sontekan Fullkrug masih melambung di atas mistar PSG. Di menit ke-66 sundulan Fullkrug juga masih sedikit melambung di atas mistar gawang PSG.
Kemudian di menit ke-82 sontekan Vitinha juga masih sedikit melebar di sisi kanan gawang Dortmund. Hingga pertandingan berakhir tak ada gol tambahan tercipta. Dortmund menang 1-0 atas PSG.
Susunan Para Pemain Borussia Dortmund vs PSG di Liga Champions Berikut>>>
Dortmund XI:
Gregor Kobel; Julian Ryerson, Mat Hummels, Nico Schlotterbeck, Ian Maatsen; Marcel Sabitzer, Emre Can; Jadon Sancho, Julian Brandt, Karim Adeyemi; Niclas Fullkrug
PSG XI:
Gianluigi Donnarumma; Nuno Mendes, Lucas Hernandez, Marquinhos, Achraf Hakimi; Fabian Ruiz, Vitinha, Warren Zaire Emery; Bradley Barcola, Kylian Mbappe, Ousmane Dembele
Pertandingan Liga champions semifinal leg kedua PSG vs Dortmund akan digelar di Stadion Parc des Princes, Paris pada Rabu (8/5) dini hari WIB mendatang.